Selasa, 03 Januari 2012

Bab 4: Pemuda dan Sosialisasi

Geng Motor Merusak Generasi Muda

MEDAN - Tindakan geng motor yang sudah sangat meresahkan warga kota Medan, harus segera diberantas.Karena tindakan geng motor ini juga merusak generasi muda.

Anggota komisi D DPRD Medan, Parlaungan Simangunsong, mengatakan, upaya untuk memberantas geng motor ini harus diarahkan kepada pembinaan mental generasi muda. Karena anggota yang terlibat dig eng motor ini pada umumnya masih berusia muda.

”Geng motor harus dibasmi,karena merusak generasi muda.Tapi lebih diarahkan kepada pembinaan mental saja,” tukas Parlaungan kepada Waspada Online.

Dirinya mengatakan kalau memang serius ingin menuntaskan permasalahan ini harus melibatkan semua elemen, bukan saja pihak aparat keamanan. Tapi, pihak kepolisian juga harus lebih ekstra untuk mengatasi masalah ini.

Kalau memungkinkan Polresta Medan harus lebih ketat menjaga wilayah-wilayah yang sering dijadikan titik kumpul geng motor tersebut. ”Kalau bisa, semua titik yang sering dijadikan tempat ngumpul anggota geng motor harus di jaga ketat,supaya mereka kesulitan untuk melakukan aksi anarkisnya,”ujarnya.

Dia juga mendukung sepenuhnya upaya-upaya yang dilakukan Polresta Medan untuk menindak geng motor tersebut. Pihak Polresta kota Medan juga dapat melibatkan peran pemuda setempat untuk membantu mengatasi permasalahan ini.

Tidak ada komentar: